Takarawa62. Bagi
anda pecinta pantai jangan pernah lupa untuk memasukan NTT dalam list Propinsi
yang harus dikunjungi. Ya NTT, propinsi yang termasuk dalam kawasan Indonesia
Tengah ini memiliki pantai-pantai yang sangat indah bahkan terbaik di
Indonesia. Salah satunya pantai Nihiwatu yang berada di Desa Hobawawi, Sumba Barat.
Langsung saja kita simak 5 pantai terindah di NTT,
1.
Pantai Nihiwatu, Sumba Barat
Pantai Nihiwatu terletak di Kec.
Wanokaka, Sumba Barat. Pantai ini berjarak 30 menit perjalanan dar pusat kota
Waikabubak. Nihiwatu berasal dari Kata Ngihi artinya lesung dan watu berarti
batu Karena banyak tamu yang tidak bisa mengucapkan Ngihi makanya namanya
berubah menjadi Nihi. Nama ini berasal dari daerah Rua, Wanokaka. Pantai
Nihiwatu memiliki keindahan pantai yang sangat menawan dengan pasir putih dan
bahkan ombak di pantai Nihiwatu masuk dalam salah satu spot surfing terbaik di
dunia. Saat ini pantai Nihiwatu dikelolah oleh Resort terbaik di dunia versi
majalah Travel and Leisure, Nihiwatu Resort.
Pantai Pink adalah satu satu dari pantai
yang memiliki keunikan berupa pasir pantainya yang berwarna pink. Terletak di
Pulau Komodo, pantai pink menawarkan keindahan pasir dengan paduan warna air
biru toska yang sangat bening. Disini anda bisa berenang, snorkeling dan
berfoto ria sepuasnya.
Pantai ini berhasil tampil sebagai
pemenang dalam ajang Anugerah Pesona Indonesia 2016 kategori tempat berselancar
terpopuler di Indonesia. Predikat ini tidak salah Karena pantai ini menawarkan
ombak yang sangat bagus dan besar bagi peselancar. Sehigga banyak peselancar
yang jatuh cinta dengan pantai Nemberala. Selain ombaknya pantai Nemberala juga
mempunyai pasir pantai yang bersih dengan hijaunya pohon kelapa dipesisir
pantai ini.
Panti Watupanuru adalah salah satu pantai
terindah di NTT yang terletak di Kec. Wulla Wejelu Kabupaten Sumba Timur.
Pantai ini menawarkan panorama yang begitu indah dengan pemandangan tebing
indah disekitar pantai dan jika ombat surut wisatawan dapat melihat beberapa
batu karang di lautan dan uniknya beberapa karang memiliki cerukan yang bisa
dilewati. Pantai ini juga menawarkan keindahan pasir putih dan air laut yang
begitu tenang cocok bagi anda yang ingin berenang dan berfoto ria. Jika ingin
kesana pantai ini berjarak sekitar 3 jam perjalanan dari pusat kota Waingapu,
Sumba Timur.
Pantai Kolbano terletak di kabupaten
Timur Tengah Selatan. Berjarak sekitar 1,5 jam perjalanan dari pusat kota Soe. Jika
biasanya di setiap pantai terdapat pasir putih, maka di pantai ini anda akan
menemukan kerikil yang warna warni. Berpadu dengan indahnya air laut yang
berwana biru creamy dan pemandangan ke laut timor membuat wisatawan sangat
dimanjakan dengan keunikan ini. Selain kerikil sejuta warna di pantai ini
terdapat pula sebuah bongkahan batu besar berbentuk seperti singa atau juga
kepala manusia. Dan penduduk lokal menyebut batu tersebut dengan sebutan Fatu
UN. My RO
Sumber Gambar: https://www.pegipegi.com/id/kupang/pantai/pantai_kolbano/#,http://www.wisata.eu/pantai-nihiwatu-di-pulau-sumba-ntt/,http://wisatasenibudaya.com/tempat-wisata-terbaik-dan-terpopuler-di-labuan-bajo/,http://www.the-indopost.com/2016/07/mengejar-deburan-ombak-di-pantai.html,https://woltrin1405.wordpress.com/2013/06/08/pantai-watuparunu/,http://tourism.nttprov.go.id/objek/7-pantai_kolbano
0 komentar:
Posting Komentar